Bagaimana Cara Mengatasi Komputer Yang Sudah Terkena Virus

Semua orang yang menggunakan komputer/laptop pasti pernah mengalami yang namanya komputer yang terkena virus, anda juga pasti mengalaminya. Yah iyalah pernah dan kali ini pasti mengalaminya karena kalau tidak gak mungkin anda bisa sampai membaca artikel ini. :)

Laptop sayapun sangat sering terkena virus dan itu rasanya sangat tidak enak apa lagi banyak data penting saya yang tersimpan didalamnya dan yang saya lakukan jika mengalami masalah ini pasti ujung-ujungnya instal ulang.

Virus pada komputer memang sangat mengganggu dan bisa membuat kinerja pada komputer lambat, file penting rusak, file crash, dan kerusakan paling parah yakni komputer tidak bisa masuk ke sistem operasi. Untuk memperbaiki komputer kita yang sudah terjangkit virus ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk memperbaikinya, diantaranya sebagai berikut.

Scan Menggunakan Antivirus Premium

Ada banyak antivirus yang tersedia di internet ataupun dijual langsung ditoko komputer tapi kebanyakan penggunaka komputer indonesia hanya menggunakan antivirus yang versi gratis/free. Jika komputer anda sudah terinfeksi virus/malware saya lebih menyarankan anda untuk menggunakan Antivirus Kaspersky Premium.


Dari sekian banyak Antivirus yang pernah saya gunakan Kaspersky lah yang paling baik untuk menghapus berbagai virus, Antivirus ini sangat baik untuk membersihkan data anda dari serangan virus. Sebenarnya Antivirus Kaspersky cukup berat jika diinstal pada komputer yang memiliki RAM dan processor yang rendah sehingga Kaspersky lebih cocok bagi komputer/laptop yang memiliki RAM 4 GB atau Processor cor i3.

Instal Ulang Komputer Anda

Sebenarnya ini langkah yang terakhir yang bisa anda lakukan jika komputer anda terkena virus, jika Virus pada komputer anda sudah merusak file pada bawaan sistem operasi dan mengakibatkan kinerja komputer menjadi lambat lebih baik anda melakukan instal ulang sistem operasi karena biarpun anda lakukan scan menggunakan Antivirus pasti tidak akan memperbaiki file yang sudah rusak.

Sebelum anda melakukan penginstal anda harus membackup dulu semua data penting anda yang ada pada Local Disk C atau pada folder seperti document, download, picture, dan video. Untuk langkah-langkah menginstal komputer yang menggunakan sistem operasi windows 7 bisa lihat disini.

Saya hanya memberikan dua solusi karena yang biasanya saya lakukan memang yang itu saja, mungkin diluar sana banyak cara dan teman-teman juga bisa memakai cara yang belum yang saya jelaskan disini.



Bagaimana Cara Mengatasi Komputer Yang Sudah Terkena Virus

0 Response to "Bagaimana Cara Mengatasi Komputer Yang Sudah Terkena Virus"

Post a Comment